Mereka Berjuang Melawan Godaan

|
Diet Ala Pria
VIVAnews - Di awal tahun, banyak orang menggebu-gebu membuat resolusi hidup sehat. Namun, kesibukan dan aktivitas sehari-hari seringkali membuat mereka mudah melupakan keinginan kuat itu.
Melalui program reality show Soyjoy Healthylicious, masyarakat dapat mengikuti perjuangan sejumlah orang mewujudkan resolusi hidup sehat. Kita akan melihat bagaimana mereka melawan godaan yang setiap saat melintas di depan mata dan pikiran.

Program itu menjaring 10 finalis dari lebih 7.000 pendaftar. Mereka berusia 24-30 tahun dari berbagai profesi, namun memiliki kesamaan gaya hidup tak sehat seperti merokok dan jarang berolahraga.
Juru bicara program itu, Suhendar, mengatakan, Soyjoy Healthylicious menawarkan konsep berbeda dari reality show yang selama ini ada di Indonesia. Panitia tidak akan mengarantina para peserta, melainkan hanya menyediakan fasilitas pendukung program hidup sehat dengan melibatkan para ahli.
Selama tiga bulan, peserta mendapat medical check-up tiga kali sebulan, fasilitas olahraga di pusat kebugaran ternama, fasilitas spa and massage, makeover, serta bantuan pakar nutrisi. "Peserta hanya diberi fasilitas. Jadi semua tergantung mereka, bagaimana mencapai resolusi hidup sehat sejak hari ini," ujar Suhendar kepada wartawan, Rabu, 10 Maret 2010.
Di tengah booming jejaring sosial seperti Facebook dan Twitter, reality show ini mengandalkan internet sebagai media siaran. Para peserta akan menuliskan resolusi dan aktivitas keseharian mereka di situs Soyjoy Healthylicious. Mereka akan berlomba menggalang dukungan dari para pengunjung situs tersebut.
Dua orang pemenang akan mendapat hadiah paket perjalanan wisata ke Jepang. "Kriteria pemenang berdasarkan voting di website, tiga kali medical check-up setiap bulan, serta kreativitas para peserta untuk mencapai resolusi hidup sehatnya," ujar Suhendar. (pet)

0 komentar:

Posting Komentar

Tanda Tangan